Dengan hadirnya mini game "Memancing", kini pemain bisa menikmati aktivitas memancing ikan di dunia Toram.
Berbagai jenis ikan dapat dipancing dan item eksklusif dapat diperoleh dari mini game "Memancing"!
Ayo mainkan mini gamenya!
Bila perabot "Meja Peralatan Pancing" dibuat, maka opsi "Mulai Memancing" akan ditambahkan pada shortcut dan opsi "Alat Pancing" akan muncul pada menu Karakter. Mini game "Memancing" jadi bisa dimainkan dari opsi baru yang muncul.
Cara Menggunakan "Meja Peralatan Pancing"
Letakkan "Meja Peralatan Pancing" di KamarKu dan atur ke View Mode. Pilih ikon yang ditampilkan di bagian atas "Meja Peralatan Pancing" untuk membuat joran atau memeriksa ikan yang telah dipancing.
1
Orb atau Spina dapat digunakan untuk meningkatkan jumlah ikan yang dapat disimpan. Spina yang dibutuhkan akan bertambah seiring bertambahnya slot.
2
Joran dapat dibuat dengan menggunakan Poin Bahan. Silakan baca bagian "Joran" di bawah untuk keterangan selengkapnya.
3
Item Karam adalah item yang berpeluang diperoleh lewat memancing apabila syaratnya dipenuhi. Informasi item yang berpeluang diperoleh dan syarat untuk memperoleh informasinya dapat dilihat.
*Daftar Item Karam dapat dipertahankan maksimal hingga 1 bulan.
4
Ukuran dan tanggal ikan dipancing dapat dilihat. Ikan yang dipancing juga dapat diolah menjadi Poin Bahan Masak. *Pengolahan ikan menjadi Poin Bahan Masak hanya dapat dilakukan di KamarKu. Silakan baca bagian "Pengolahan Ikan" di bawah untuk keterangan selengkapnya.
Maksimal 3 buah joran dapat dimiliki.
Joran dapat dibuat dengan menggunakan minimal 100 dan maksimal 1000 Poin Bahan.
Parameter Joran
Parameter
Efek
Batang
Zona hit jadi lebih besar.
Senar
Meteran pancing berkurang lebih lambat saat berada di luar zona hit.
Pemberat
Zona hit jadi tidak begitu licin.
Pelampung
Kontak pertama dengan ikan jadi lebih cepat terjadi.
Kail
Waktu fight dengan ikan jadi lebih panjang.
Parameter joran berubah tergantung jumlah Poin Bahan yang dipakai. Aturlah alokasi Poin Bahan yang dipakai untuk membuat joran yang paling cocok untuk dirimu!
Joran yang Telah Rusak
Joran akan rusak dan tidak dapat digunakan lagi bila nilai durabilitasnya sudah 0.
Joran yang telah rusak tidak akan lenyap. Joran tersebut dapat digunakan untuk membuat joran yang baru.
Bila joran yang telah rusak dijadikan dasar untuk membuat joran yang baru, maka parameter tertinggi joran yang rusak dan satu lagi parameternya dipilih secara acak akan memperoleh bonus.
*Bila terdapat beberapa parameter yang nilainya paling tinggi, maka 2 diantaranya akan dipilih secara acak.
Penggantian Joran
Joran dapat dipakai atau diganti dari Menu > Karakter > Alat Pancing.
Pasang "Mulai Memancing" pada shortcut dan gunakan di peta dimana aktivitas memancing dapat dilakukan untuk memulai memancing.
Contoh Peta dimana Mini Game "Memancing" Dapat Dimainkan
Kota Sofya
Basin Korda
Reruntuhan Athema: Area 2
*Pada dasarnya aktivitas memancing tidak dapat dilakukan di area dungeon, namun ada pengecualian.
Kontrol dan Panduan Mini Game "Memancing"
1
Memeriksa ikan yang telah dipancing.
2
Dapat menyebar umpan untuk meningkatkan peluang ikan menggigit kail. Efek sebar umpan berkurang tiap kali ikan menggigit kail. Bila umpan disebar di peta lain, maka efeknya di peta saat ini akan hilang.
3
Menggunakan View Mode.
Sebuah ikon akan muncul di atas karakter saat ada ikan yang menggigit kail.
Mini game akan dimulai saat ikonnya dipilih.
*Ikon akan terus aktif selama 30 menit. Mini game dapat dimulai pada waktu yang diinginkan selama ikonnya aktif.
1
Batas Waktu (Waktu Fight) Mini Game. Jika waktunya jadi 0 detik, maka ikan yang menggigit kail akan kabur
2
Ikan yang Menggigit Kail dan Zona Hit. Meteran pancing akan terisi dengan mencocokkan ikan yang bergerak pada zona hit. Zona hit dapat digerakkan ke kiri dan kanan.
Ikan dapat ditangkap dengan menarik jorannya bila semua meteran pancingnya terisi semua.
3
Meteran Pancing Joran dapat ditarik bila meteran pancing terisi
4
Dapat digunakan bila meteran pancing terisi.
Pengolahan Ikan
Ikan yang telah dipancing disimpan di Kotak Es.
Ikan yang disimpan dapat diolah jadi Poin Bahan Masak dengan perabot "Meja Peralatan Pancing" di KamarKu atau dari [Menu > Karakter > Alat Pancing]
*Masa tersedianya mini game dan isi imbalan dapat diubah sewaktu-waktu.
*Event atau promo yang diadakan selama periode waktu terbatas mungkin saja diadakan lagi di waktu mendatang dengan persyaratan yang berbeda.